Beranda MotoGP Marquez Fokus Perhalus Ducati GP23

Marquez Fokus Perhalus Ducati GP23

20
0

Jerez, ERA.id – Usai beradaptasi dengan motor Ducati, Marc Marquez kini mengalihkan perhatiannya pada detail-detail kecil dan pengaturan pribadi pada GP23 yang ditungganginya. Salah satu percobaan yang ia lakukan adalah penggunaan rem ibu jari pada setang kiri.

Manajer tim pabrikan Ducati, Davide Tardozzi, mengungkapkan bahwa rem ibu jari sangat penting untuk mengendalikan Ducati, terutama saat akselerasi. Marquez yang sebelumnya tidak menggunakan rem tersebut akan mendapat banyak data tentang cara penggunaannya yang optimal.

Selain itu, Marquez juga diminta menguji beberapa hal oleh Ducati. Setelah membukukan podium pertamanya bersama Ducati pada balapan Minggu lalu, Marquez merasa masukannya kini lebih pasti, tidak lagi ragu-ragu seperti saat uji coba pramusim di Sepang dan Qatar.

"Hari ini adalah hari yang baik. Ada perbedaan besar dibandingkan dengan tes di Malaysia dan Qatar karena saat itu saya masih mencoba memahami cara mengendarai motor ini," kata Marquez.

"Tapi hari ini, kepercayaan diri sudah ada sejak lap pertama. Saya melihat catatan waktu sudah bagus dan saya mempertahankan kecepatan dan sangat tepat dengan umpan balik. Saya merasakan semua yang kami coba pada motor dan ini sangat penting untuk masa depan."

Marquez melanjutkan, "Karena pada tahap sebelumnya, saya masih harus beradaptasi dengan motor, tapi sekarang kami mencoba hal-hal baru dan saya sudah sangat paham apa yang saya butuhkan. Kami membuat langkah kecil tapi terus belajar hal baru."

"Sekarang saya mulai membawa motor ini ke gaya balapan saya sedikit demi sedikit dan menemukan kompromi. Tapi saya tahu akan ada beberapa trek balap yang akan menyulitkan saya, tapi ada juga trek balap yang akan membuat kami memiliki potensi yang sangat bagus."

Marquez mencatatkan waktu tercepat kelima pada tes di Jerez, hanya terpaut 0,232 detik dari waktu tercepat yang dibukukan Fabio di Giannantonio dari VR46.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini