Beranda World Superbike Scott Redding Kembali ke Pangkuan Ducati di World Superbike 2025

Scott Redding Kembali ke Pangkuan Ducati di World Superbike 2025

2
0

Jakarta, – Pembalap asal Inggris, Scott Redding, telah mengonfirmasi masa depannya dengan meneken kontrak bersama tim Bonovo Action MGM Ducati untuk berlaga di ajang World Superbike (WorldSBK) musim 2025.

Redding, yang saat ini memperkuat tim Bonovo Action MGM BMW, akan kembali mengendarai Ducati Panigale V4 R yang pernah membawanya debut di WorldSBK pada tahun 2020. Ia akan tetap bernaung di bawah manajemen tim yang dipimpin oleh Michael Galinski, sama seperti saat ini.

"Saya mengakhiri kolaborasi saya dengan BMW pada akhir musim 2024, yang sangat saya sesali," ungkap Redding dalam pernyataan resminya.

"Tim saya sedang menangani konsekuensi dari keputusan ini, sementara saya akan fokus pada balapan terakhir. Rencana untuk musim 2025 telah ditetapkan. Saya sangat senang dapat terus balapan dengan MGM Bonovo di WorldSBK dan akan mendekati proyek ini dengan motivasi tinggi."

Keputusan Redding untuk kembali ke Ducati didasari oleh rekam jejak suksesnya saat membela Aruba.it Racing Ducati pada 2020-2021. Saat itu, ia meraih 12 kemenangan dan beberapa podium.

Namun, sejak bergabung dengan BMW pada 2022, Redding belum mampu menunjukkan performa konsisten, meski sempat beberapa kali naik podium. Hal ini juga yang mendorongnya mengakhiri kontrak lebih cepat dengan pabrikan asal Jerman tersebut.

"Dengan kepergian tim MGM dari naungan BMW dan tidak adanya tim pengganti yang siap bertarung di WorldSBK, BMW tidak lagi memiliki motor untuk ditunggangi Redding pada 2025," jelas Galinski, pemilik tim Bonovo Action MGM Ducati.

"Meski berat, kami memilih berpisah dengan BMW dan kini kami sangat senang bisa menjalin kerja sama dengan Ducati. Mereka menyambut kami dengan hangat dan di Scott, kami akan memiliki pembalap yang sudah sangat kami kenal."

Galinski yakin Redding akan kembali menemukan performa terbaiknya bersama Ducati. Terlebih, dukungan dari Jurgen Roder selaku sponsor utama tim diharapkan menjadi motivasi tersendiri bagi Redding untuk meraih sukses di masa depan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini